[ Ada apa di ] 8 September ?

Ada apa sih di tanggal 8 September ?
8 September hari apa ?
Sejarah di tanggal 8 September apa aja ?

Pertanyaan - pertanyaan diatas akan dijawab dengan tulisan dibawah ini.
 
 
8 September 1965
Hari Aksara Internasional

8 September - Hari Aksara Internasional

Berdasarkan hasil Konferensi Tingkat Menteri Negara-Negara Anggota PPB yang diselenggarakan United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) pada tanggal 17 November 1965 di Teheran, Iran, tanggal 8 September ditetapkan sebagai Hari Aksara Internasional (International Literacy Day).  
 
 
8 September 1982
Lahirnya Sammy Simorangkir, penyanyi Indonesia.
 
8 September 1982 - Lahirnya Sammy Simorangkir
 
Siapa sih yang gak tau sama penyanyi yang satu ini ? Gua yakin udah pada tau lah. Yak, bang Sammy ini dulunya adalah vokalis band Kerispatih. Dan sekarang dia lagi ber-solo karir.
 
 
8 September 2013
Kecelakaan di Tol Jagorawi.
 
8 September 2013 - Kecelakaan di Tol Jagorawi 

Berita kecelakaan yang sempet mondar - mandir di TV nasional, soalnya yang terlibat dalam kecelakaan ini adalah salah satu dari artis dan penyanyi di Indonesia. Sebut aja namanya AQJ, dia sebagai pengendara mobil yang kecelakaan ( masih di bawah umur untuk berkendara ).


8 September 2013
Pembukaan Miss World di Nusa Dua, Bali.

8 September 2013 - Pembukaan Miss World di Nusa Dua, Bali

Pada Miss World 2013, Bali ditetapkan sebagai tempat perhelatan acara tersebut. Nah di edisi Miss World 2013, yang jadi pemenang adalah Megan Young ( yang di gambar ) dari Filipina. 



8 September
Hari Pamong Praja

8 September - Hari Pamong Praja

Belum ada yang tau pasti kenapa tanggal 8 September ini dijadikan Hari Pamong Praja. Padahal Pamong Praja sendiri lahir pada tanggal 3 Maret 1950, dan pada tanggal tersebut dijadikan sebagai Hari jadi Pamong Praja.


Tambahan 
8 September 2016
Masih ada tayangan sidang tentang Kopi di TV nasional. 


Sekian buat postingan kali ini. Semoga bermanfaat buat kita.


See you next post ! 

Selanjutnya
« Next Post
Sebelumnya
Previous Post »